KORPORATNEWS.COM, Jakarta – Deli Serdang – PT Jasa Raharja Cabang Sumatera Utara melalui PT Jasa Raharja Perwakilan Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bersama Forum Komunikasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan wilayah Kabupaten Deli Serdang pada Senin, (06/11),bertempat di Ruangan Aula Rapat Dinas Perhubungan Kabupaten Deli Serdang.

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Tebing Tinggi Bapak Tengku Rahmudin Amrah dan jajaran, Kasat Lantas Polresta Deli Serdang diwakilkan oleh Kanit Kamseltibcar Lantas Bapak Iptu. Nasrul, Kepala Dinas Perhubungan diwakili oleh Kabid Perhubungan Bapak Dheny Harianto Ginting, S.E., M.Si, Kadis SDABMBK Deli Serdang diwakilkan oleh Bapak Pasti Purba, Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang dihadiri oleh Replin, Bappedalitbang Kabupaten Deli Serdang dihadiri oleh Bapak Ardianto bidang perencanaan, Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara dihadiri oleh Bapak Ramli Simamora selaku Kabid Lalin.

FGD dimulai dengan penyampaian sambutan sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Deli Deli Serdang, bahwa tujuan kegiatan FGD hari ini adalah untuk berdiskusi dan berkolaborasi upaya dalam mewujudkan keselamatan berlalu lintas dalam kegiatan PAM Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024 di wilayah Kabupaten Deli Serdang dan kedepannya setelah kegiatan FGD lanjut meninjau kelapangan tempat titik masalah kecelakaan, sebagai kata pembuka dimulainya kegiatan FGD. Langkah langkah pencegahan kecelakaan yang telah dilakukan masing-masing instansi yang tergabung dalam 5 (lima) Pilar Keselamatan dalam Rencana Umum Nasional Keselamatan (RUNK) Jalan dapat dilaporkan di WAG FGD Deli Serdang. FGD yang berlangsung secara interaktif ,saling memberikan masukan untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Tebing Tinggi, Bapak Tengku Rahmudin Amrah menyampaikan dalam sambutan perlunya mengkaji ulang langkah langkah pencegahan kcelakaan setiap instansi 5 Pilar, agar dapat memberikan dampak yang sikdifikan terhadap pencegahan kecelakaan di wilayah Kabupaten Deli Serdang, terkhusus dalam perayaan Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru 2024 ini.

Dinas Perhubungan dalam kesempatan FGD kali ini menekankan perlunya penutupan akses jalur pemotongan atau U-Turn yang dapat membuat masyarakat pengguna jalan melawan arah, Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang dalam hal ini tetap berkomitmen menjalankan Ambulance 119 untuk mengurangi tingkat fatalitas korban laka lantas, Dinas SDABMBK Kabupaten Deli Serdang akan terus melakukan perbaikan jalan,penerangan dan penebangan pohon yang dapat mengakibatkan kecelakaan laka lantas, Satlantas Polresta Deli Serdang melakukan penindakan hukum kepada pengendara yang tidak patuh dalam berkendara, serta menempatkan POS PAM Lalin di titik keramaian dan patroli di titik-titik rawan kecelakaan.

“Forum Komunikasi Lalu Lintas dan Angkutan Jalan wilayah Kabupaten Deli Serdang bersepakat akan terus melakukan tindak lanjut memberikan himbauan dan pelayanan maksimal kepada masyarakat sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing demi terwujudnya keselamatan berlalu lintas dan berkendara yang berkeselamatan di wilayah Kabupaten Deli Serdang. Akhir kegiatan FGD ini berharap PAM Natal Tahun 2023 dan tahun Baru 2024 dapat berjalan kondusif, aman, lancar dan tingkat kecelakaan selama perayaan tidak terjadi insiden kecelakaan lalu lintas. []